SOSIALISASI IMPORTIR BERISIKO TINGGI DI BIDANG KEPABEANAN DAN CUKAI

KENDARI (20/07/2017) kemarin pula dilaksanakan sosialisasi mengenai isu yang sedang beredar, yaitu Importir Beresiko Tinggi di bidang Kepabeanan dan Cukai. Kegiatan ini diselenggarakan di aula Kantor Bea Cukai Kendari, dengan Bapak Denny Benhard Parulian, selaku Kepala Kantor, sebagai pemateri. Sosialisasi ini dihadiri oleh pengguna jasa di bidang Kepabeanan, khususnya para importir yang wilayah kerjanya berada dibawah pengawasan Kantor Bea Cukai Kendari; serta pegawai Kantor Bea Cukai Kendari yang bersinggungan langsung dengan pekerjaan terkait importasi barang

“Kami berharap dengan diselenggarakannya sosialisasi ini, seluruh importir dibawah pengawasan kami mempertahankan posisinya sebagai importir dengan predikat baik”, ungkap Bapak Denny. Materi sosialisasi ini dijabarkan oleh beliau berdasarkan amanat dari Ibu Sri Mulyani, Menteri Keuangan, mengenai atensi terhadap importir beresiko tinggi (very high risk importer) yang dapat menambah kerugian terhadap  penerimaan Negara.

KURS PAJAK HARI INI
# No Mata Uang Nilai Perubahan
Data kurs tidak tersedia.
 
 
LAYANAN INFORMASI KEPABEAN DAN CUKAI
RUANG INFORMASI KPPBC TMP C KENDARI

Jalan Konggoasa, No. 3 Kendari

 (0401) 3121934 / 3121954
 0813 4443 5554

LAYANAN PENGADUAN
RUANG PENGADUAN KPPBC TMP C KENDARI

Jalan Konggoasa, No. 3 Kendari

 (0401) 3121934 / 3121954